Siap bekerja, namun umur belum 18? Anda mungkin memerlukan izin
kerja. Persyaratan ini mungkin berbeda, tergantung negara bagian tempat
Anda tinggal, namun untungnya proses mendapatkannya cukup sederhana.
Berikut adalah cara untuk mendapatkannya.
Langkah
1
Carilah informasi di internet. Beberapa negara bagian
memiliki aturan berbeda terkait izin kerja. Bahkan, Anda mungkin tidak
memerlukan izin tersebut -- beberapa negara bagian tidak mengeluarkan
izin ini. Pemerintah federal tidak mengharuskan izin ini -- aturan
perizinan ada di tingkat negara bagian.
Daftar negara bagian dan regulasi ketenagakerjaannya bisa ditemukan di sini. Anda bisa mengetahui lokasi perizinan dan peraturan usia kerja.
2
Dapatkan formulir izin kerja dari SMA Anda (atau SMA yang berpartisipasi) atau melalui situs Depnaker AS. Kunjungi kantor sekolah Anda dan mintalah bantuan.
3
Kumpulkan informasi dan tanda tangan yang diperlukan.
Anda harus mengisi sebagian isian pada formulir sendiri, namun Anda
juga mungkin memerlukan informasi wali, informasi calon tempat kerja,
dan tanda tangan dari tempat tersebut. Jangan takut untuk meminta --
sudah biasa!
Beberapa negara bagian tidak akan mengeluarkan izin kerja hingga
Anda menemukan tempat kerja. Anda juga mungkin perlu melampirkan detail
pekerjaan dan penjadwalan.
Anda juga mungkin harus melampirkan catatan kesehatan dan/atau SIM.
4
Kirimkan formulir pada petugas yang menerbitkan izin, umumnya seseorang di sekolah Anda atau pengawas daerah sekolah. Tanyakan pada petugas sekolah Anda, tanda tangan siapa yang harus Anda dapatkan?
Jika Anda berseoklah di rumah, Anda mungkin bisa menghubungi
pengawas sekolah di daerah Anda atau Depnaker setempat -- mereka mungkin
bisa membantu prosesnya untuk Anda.
Petugas kemudian akan memberikan izin tersebut. Mudah, bukan? Anda
tidak perlu membayar dan menunggu. Surat izin Anda mungkin berbentuk
kertas hasil fotokopi -- jangan sampai hilang!
5
Tunjukkan izin pada tempat kerja Anda. Surat izin
Anda akan diambil dan disalin untuk catatan. Anda kini bisa menyimpan
surat tersebut, kecuali jika suratnya diterbitkan secara daring (seperti
yang dilakukan beberapa negara bagian).
Kebanyakan negara bagian memiliki situs yang bisa digunakan untuk
memeriksa izin kerja seseorang di bawah umur. Jika situs tersebut bisa
membantu Anda, beri tahu si bos! Bukti Anda hanya berjarak sekali klik,
kok.